JOnghyun SHINee kembali menunjukkan keisengannya & lagi-lagi
rayuannya ditolak… Siapa yang menolaknya? Tenang.. yang jelas disini
bukan penggemar apalagi author yang menolak rayuan Jonghyun. Tapi~ ia
ditolak oleh program voice assistant di smartphone-nya sendiri.
Pada screenshot itu tertulis tagline “Hi… Kau wanita yang membanggakan.. Suatu hari nanti, aku akan…!! kekeke“. Kemudian dimulai dengan percakapan, :
Jonghyun : “Aku mencintaimu“.
S-Voice Hi Galaxy : “Aku berterima kasih atas perasaan Anda“.
Jonghyun kembali mengulang, : “Aku mencintaimu” dengan nada yang lebih formal.
Namun, S-Voice Hi Galaxy kembali menolak dan berkata, : “Kamu seharusnya tidak mengatakan kalimat seperti itu dengan mudahnya“.
Lagi, Jonghyun kembali meyakinkan S-Voice Hi Galaxy dengan menegaskan perasaannya dan berkata, : “Aku benar-benar mencintaimu“.
Namun akhirnya Jonghyun benar-benar merasakan kekecewaan karena S-Voice Hi Galaxy dengan tegas menolaknya melalui perkataan, “Kadang-kadang, terlalu banyak perhatian bisa memberatkan kita.“
Fans yang melihat screenshot keisengan idolanya ini kemudian menuliskan beberapa komentar pada foto tersebut seperti, “Jonghyun, kau benar-benar memerlukan sebuah hobi untuk dikerjakan”, “aku tidak akan menolakmu” dan “Jonghyun adalah ahlinya jika bermain dengan dirinya sendiri.. haha“.
Via: koreanindo.net
Tidak ada komentar:
Posting Komentar